buku, kuis, resensi

[BLOGTOUR] REVIEW Ink Magic + GIVEAWAY

img_20161114_155446

Ada kalanya ketika segala keinginanmu terwujud, hatimu malah bereaksi sebaliknya, merasa hampa. Mungkin karena kamu kurang bersyukur. Atau mungkin karena kebahagiaanmu mengorbankan kebahagiaan orang lain. Sehingga hatimu tidak akan pernah terpuaskan. (hlm. 5)

ZAYNA MILLICENT ARARINDA, atau kita bisa memanggilnya Milli. Berkulit sawo matang, selain itu ada bekas luka memanjang di wajahnya, yang membuat siapa pun akan menahan napas setiap kali memandang wajahnya. Hal inilah alasan utama yang membuatnya minder.

“M-Milli.”

“Oke, salam kenal. Milli. Oiya tadi kamu mau meminjam buku ini ya? Ambil aja, nggak papa, kok. Aku masih bisa mencari buku lainnya.”

“Oh, tidak juga, aku sedang mencari buku yang berkaitan dengan drama atau teater, tapi sebenarnya tidak ada. Jadi ketika aku membaca judulnya berkaitan dengan sutradara, aku pikir mungkin ada hubungannya.” (hlm. 12-13)

Seumur hidupnya, terutama sejak kecelakaan yang terjadi lima tahun yang lalu, Milli jarang sekali mengalami hari yang menyenangkan. Sehingga kalau dia disuruh menceritakan kapan saja dia pernah mengalami hari yang baik, dia pasti bisa menyebutkan secara lengkap dan detail. Dan kunjungan ke perpustakaan itulah yang bisa dibilang sebagai salah satu dari terbaik yang dia alami. Bukan karena dia berkenalan dengan anak cowok, yang menurut intuisinya pasti populer di sekolahnya. Melainkan dia diperlakukan dengan ramah dan baik oleh orang yang baru saja ditemui olehnya, dan itu merupakan cara paling ramah yang sudah dimaklumi oleh Milli. Lebih baik dia tidak dipedulikan daripada harus melihat ekspresi jijik yang orang lain tujukan padanya.

Keluarga Bulik sebenarnya tidak jahat padanya, hanya saja sepertinya uang asuransi kematian ibu yang seharusnya menjadi miliknya, sudah dihabiskan oleh beliau, dan Milli tidak mendapatkan sepersen pun. Tapi kalau sudah begitu, Bulik pasti mengatakan kalau dirinya merupakan anak yang tidak tahu berterima kasih, karena dia sudah hidup menumpang, diberi tempat tidur, makan yang kenyang dan diskeolahkan, tapi masih menuduh yang tidak-tidak pada mereka.

Ya, dengan hidupnya yang sekarang terbilang nyaman ini, daripada hidup di jalanan, dia harus banyak bersyukur. Itulah yang membuatnya selama lima tahun ini, masih bertahan hidup bersama keluarga Buliknya. Masih banyak anak perempuan lain yang hidupnya lebih menderita daripada dirinya. Dia pasti akan baik-baik saja.

Bisa dibilang, sepanjang hidupnya, Milli harus selalu berjuang tiga kali lipat lebih keras daripada anak-anak lainnya untuk mendapatkan apa yang diinginkannya. Dia juga pasti paham, betapa kerasnya dunia ini, apalagi yang namanya dunia persaingan.

“Kak Reynand galak banget ya ternyata, tapi tetap aja kelihatan keren. Pantas fansnya banyak. Tapi tetep aja galak banget. Ih, aku males deh sama orang kayak gitu. Kalau kamu, suka sama orang kayak Kak Reynand?”

“Aku nggak tahu. Selama ini aku sendiri nggak paham apa perasaan suka itu. Atau mungkin aku sendiri juga nggak tahu tipe cowok yang aku suka itu kayak gimana.”

“Hah, seriusan kamu nggak tahu?” (hlm. 29)

img_20161115_063155

DILARA ANASTASIA, teman yang selalu ada untuk Milli saat SMA. Disaat lainnya menjauh karena keadaan wajah Milli, hanya Dilara satu-satunya yang mau menjadi teman Milli. Bahkan Dilara yang selalu menyemangatinya saat mulai minder dengan keadaannya. Tapi pepatah mengatakan, meski kita bersahabat erat dengan seseorang, jangan sampai semua yang kita pikirkan dibagi seutuhnya karena suatu saat seringkali menjadi bumerang yang akan mengenai diri sendiri. Begitu juga persahabatan antara Milli dan Dilara. Meski nggak pernah mengalami hal ini, tapi beberapa kali menemukan murid yang mempunyai konflik seperti ini. Epik pangkat dua x))

REYNAND ABQARI ADHYASTHA. Tipikal cowok populer di sekolah yang artinya memiliki banyak fans, termasuk Dilara. Milli yang awalnya nggak peduli dengan lawan jenis, semenjak mengenal Reynand, hatinya mulai menyadari bahwa dia memiliki perasaan terhadap Reynand.

Ini adalah salah satu dari serial Fairy Tale Romance Series yang diterbitkan oleh LovRinz Publishing. Untuk buku ini, penulis memilih dongeng The Ugly Duckling, karena pada dasarnya kita semua adalah The Ugly Ducking. Ketika lahir, kita tidak membawa apa-apa. Namun dengan bakat yang kita miliki, dan usaha yang pantang menyerah, kita pun berkembang dan menjadi ‘seseorang’ yang memiliki segalanya. Kita sendiri yang menentukan akan menjadi apa nantinya. Karena, Tuhan tidak akan mengubah kondisi kita, kalau bukan kita sendiri yang mengubahnya.

Menariknya dari novel ini adalah selain mengadaptasi dari dongeng The Ugly Duckling, kita juga bisa melihat sentuhan magic seperti judulnya. Pas baca buku ini jadi mikir, seringkali dari kita termasuk saya, mengucapkan sesuatu meski dalam hati biasanya akan terwujud. Hati-hati dengan pikiran karena terkadang alam akan berkonspirasi mengabulkannya, seperti kisah Milli dalam buku ini.

Suka ama hubungan Milli dan mamanya lewat buku diary yang ditinggalkan mamanya. Meski mamanya sudah meninggal saat Milli masih anak-anak, ikatan batinnya terasa kuat lewat barang peninggalannya ini. Saya jadi teringat, almarhumah mama saya juga hobi menulis di diary, ada banyak sekali diary yang beliau tinggalkan dan sampai sekarang masih saya simpan. Biasanya kalo pas lagi kangen mama, saya suka baca-baca tulisan beliau, bisa mengobati rasa rindu yang tak tersampaikan.

img_20161115_063300

Banyak kalimat favorit dalam buku ini:

  1. Kita nggak boleh menerima nasib buruk dan pasrah menerimanya sebagai kutukan. Kalau kita mau hidup bebas, kita harus belajar untuk terbang. (hlm. 5)
  2. Banyak yang bilang, masa SMA merupakan masa yang paling indah. Atau setidaknya itulah yang diharapkan oleh sebagian remaja kita saat ini. Masa SMA merupakan masa peralihan dari kanak-kanak menuju dewasa. (hlm. 6)
  3. Masa SMA merupakan titik balik di mana kamu harus segera memutuskan akan menjadi apa kelak ketika dewasa nanti. (hlm. 6)
  4. Kami belajar, bahwa persahabatan artinya kesetiaan. (hlm. 36)
  5. Seberapa luas dunia ini? (hlm. 56)
  6. Hal yang menyakitkan adalah harus berpura-pura bahagia ketika melihat orang yang dicintai mencintai orang lain. (hlm. 79)
  7. Takdir seseorang memang tidak bisa diprediksi. Ada yang terikat pada kota kelahiran seumur hidupnya, ada yang mengharuskannya merantau jauh dari tanah airnya, ada yang berkecukupan dan ada yang sangat berkecukupan. (hlm. 104)
  8. Tuhan tidak pernah menciptakan produk gagal. (hlm. 105)
  9. Di dunia ini tidak ada kehidupan yang lepas dari pengamatan orang lain. (hlm. 116)
  10. Kalau kamu sudah yakin kamu memang memiliki apa yang dibutuhkan, yakini saja hal itu dan teruslah kamu perjuangkan. (hlm. 116)
  11. Yakinlah suatu saat nanti kamu pasti bisa mengenang semua kepahitan masa lalu kamu sambil tersenyum. (hlm. 126)
  12. Kamu tahu nggak, kalau aura kamu posotif, positif terhadap hidup, pasti alam juga akan mendukung dan setuju sama kamu. (hlm. 200)
  13. Kehidupan di novel berbeda dengan kehidupan nyata. Di novel ada kata TAMATnya. Sedangkan dalam kehidupan nyata, kata TAMAT hanya muncul, setelah embusan napas terakhir seorang anak manusia. (hlm. 209)
  14. Kamu bisa aja pergi dari masalah, tapi masalah tidak akan bisa hilang dari hidup kamu. (hlm. 233)
  15. Pikirkan baik-baik apa yang benar-benar kamu inginkan, yang terbaik bagimu dan juga orang-orang yang berada di sekelilingmu. (hlm. 238)
  16. Walaupun mulutmu mengingkarinya, namun tidak hatimu. Maka, jagalah hatimu selalu. (hlm. 238)

Beberapa selipan sindiran halus dalam buku ini:

  1. Katanya nggak harus dipaksakan, kalau nggak kuat kamu tinggal bilang. (hlm. 28)
  2. Kenapa sih semua ini tidak disumbangin aja? Kan lebih bermanfaat! (hlm. 33)
  3. Jaga ucapan kamu, jangan kurang aja sama orang tua. (hlm. 51)
  4. Di zaman sekarang, di mana terkadang teman makan teman, harus selalu waspada. (hlm. 168)

Keterangan Buku:

Judul                                     : Ink Magic

Penulis                                 : Ninna Rosmina

Penyunting                         : Kenz Art

Penerbit                              : LovRinz Publishing

Terbit                                    : Oktober 2016

Tebal                                     : 255 hlm.

ISBN                                      : 978-602-6330-61-1

img_20161116_133150

MAU BUKU INI?!?

Simak syaratnya:

1. Peserta tinggal di Indonesia

2. Follow akun twitter @lucktygs dan @NinnaKrisna. Jangan lupa share dengan hestek #GAInkMagic dan mention via twitter.

3. Follow blog ini, bisa via wordpress atau email.

4. Jawab pertanyaan di kolom komentar di bawah, plus nama, akun twitter, dan kota tinggal. Pertanyaannya adalah berikan alasan kenapa menginginkan buku ini. Mudah kan?

5. Giveaway ini juga boleh di share via blog, facebook, dan sosmed lainnya. Jangan lupa sertakan hestek #GAInkMagic yaaa…

Event ini gak pake helikopter, eh Rafflecofter yang ribet itu. Jadi pemenang ditentukan dari segi jawabannya yaaa… ( ‘⌣’)人(‘⌣’ )

#GAInkMagic ini berlangsung seminggu saja: 28 November – 4 Desember 2016. Pemenang akan diumumkan tanggal 5 Desember 2016.

Akan ada SATU PEMENANG yang akan mendapatkan buku ini. Hadiah akan langsung dikirimkan oleh penulisnya! ;)

Silahkan tebar garam keberuntungan dan merapal jampi-jampi buntelan yaaa… ‎(ʃƪ´▽`) (´▽`ʃƪ)!

15049929_10207932536452307_1615573663_n

Untuk yang mau beli Ink Magic, ada promo spesial ini. Jangan sampai terlewatkan yaa… 😉

15032396_10209554703575820_1089523028_n 15049803_10209559917106155_1127380532_n

Pemenang giveaway kali ini adalah:

nama: Mulya Saadi
akun twitter: @Mulyasaadi_san
kota tinggal: Yogyakarta

Selamat buat pemenang. Sila kirim email ke  emangkenapa_pustakawin[at]yahoo[dot]com dengan judul: konfirmasi pemenang Giveaway Ink Magic. Kemudian di badan email cantumkan; nama, alamat lengkap, dan no hape biar hadiahnya segera dikirim langsung oleh saya ya.

Terima kasih buat Ninna Rosmina atas kerjasamanya, sekali lagi terima kasih banyak atas kepercayaannya. Semoga lain waktu bisa bekerjasama kembali… 😉

Buat yang belum menang, jangan sedih. Masih banyaaaakkkk giveaway lainnya yang menanti!! :*

-@lucktygs-

40 thoughts on “[BLOGTOUR] REVIEW Ink Magic + GIVEAWAY”

  1. Nama: Dhani Karolyn
    Twitter: @danykarolyn
    Kota Tinggal: Surabaya
    “kenapa menginginkan buku ini?”
    Karena saya merupakan suka membaca novel dan ingin membaca kisah yang dialami oleh Milli

  2. Nama: Stefanie Simanjuntak
    Twitter; @stefaniesmjtk
    Kota tinggal: Palembang
    “Kenapa menginginkan buku ini?”

    Karena saya suka baca. Barangkali cerita ini bisa saya rekomendasikan ke teman-teman saya untuk membacanya.

  3. Nama: Haula Taqya
    Twitter: @Taqya1999
    Kota tinggal: Metro, Lampung

    Jawaban:
    Karena sedang mengumpulkan sebanyak-banyaknya motivasi. Penasaran sama masalah2 yg dialami Milli. Dari quotes yg dikutip, sepertinya agak mirip dengan masalahku. Penasaran sama sahabatnya yg tetap di samping Milli walaupun Milli ‘beda’. Kemudian akan ada masalah diantara mereka? Itu membuatku penasaran bagaimana mereka menyelesaikannya. Apakah mereka akan berpisah? Ataukah mereka akan tetap bersama-sama?
    Semoga mereka dapat memutuskan yg terbaik 🙂

  4. nama : Ifah
    twitter : @zhiigo
    kota tinggal : Bekasi

    Saya pengen buku ini karena cerita milli ini menarik. Dan tanpa kita sadari banyak terjadi di kehidupan nyata. Seperti kita sengaja atau tidak sering memandang orang secara fisik. Terkadang menghindari orang dengan wajah cacat entah dengan alasan kasihan atau jijik.

    Kemudian masalah pertemanan Milli dan Dilara. Saya setuju kalau tidak boleh berbagi seluruh pikiran kita dengan teman. Banyak yang awalnya teman berubah menjadi musuh.

    Saya jadi berandai-andai kalau saya juga punya inkmagic seperti Milli, apa yang akan saya lakukan? Mungkin saya akan jadi orang yang egois karena banyak sekali yang saya inginkan ubah di hidup saya.

    Dan saya makin penasaran dengan apa yang akan Milli lakukan dengan tinta itu? Apa tinta itu akan menjawab semua masalahnya?

  5. Nama: Ratna Komalasari
    akun twitter: @dreravios
    Domisili: Tangerang

    Karena aku suka banget sama kisah Dongeng, Menurutku kisah dongeng adalah kisah yang paling di sukai semua kalangan, dan kita gak akan lupa walaupun pernah mendengar dongeng itu waktu kecil karena dongeng adalah kisah yang klasik dan istimewa.

    Aku belum pernah punya novel yang bercerita tentang Dongeng, itu membuatku semakin penasaran bagaimana kisah Milli dan Reynand, apakah seperti kisah dongeng Ugly Duckling atau Mba Ninna membuat kisah ‘Ugly Duckling’ versi nya.

    Jadi pasti novel ini bakal beda banget daripada novel yang lain, karena unsur ceritanya yang berbeda dari penulis yang lain:)

    Wish me luck:)

  6. Nama : seffi soffi
    Akun twitter : @seffiii
    Domisili : Bandung

    Aku penasaran sama buku ini, setelah baca beberapa review. Menarik sekali, apalagi cerita tentang kekurangan seseorang. Terkadang kita hanya memandang sebelah mata ya, dengan yang apa yang kita lihat. Semoga juga saya berjodoh dg buku ini.

  7. Nama: Nurwahidah

    Twitter: @wawha_cuza

    Domisili: Medan

    Jawabannya:
    Aku ingin baca novel ini dan aku udah ikutin blogtour2 sebelumnya namun belum beruntung. Menurutku tema yang diangkat dalam cerita ini cukup sederhana, persahabatan yang rusak karena cinta. Namun yang membuatnya menarik karena mengangkat dongeng sebagai poin utama cerita ini,apalagi sentuhan magicnya, di mana tulisan yang ia tulis dengan pena itu bisa jadi kenyataan. Yah, remaja SMA memang biasa menuliskan curahan hatinya dalam sebuah diari kan? Aku sendiri dulu seperti itu. Aku ingin melihat bagaimana Mili menyikapi keberuntungannya ini (atau malah kemalangan). Aku yakin walaupun konsep awalnya sederhana, namun aku bisa banyak belajar tentang kehidupan dari novel ini.

  8. Nama: haidaroh sholeh
    Twitter: @haidarohsholeh
    Domisili: sidoarjo

    Aku ingin buku ini karena suka sama judulnya. Ink magic, Tinta ajaib, dan aku juga tertarik dengan kisah dongeng ugly duckling yang kalau dijadikan novel jadi seperti apa,

    Aku suka dengan dongeng ini. Aku juga tertarik campur penasaran dengan bagaimana penulis bisa menjadikan dongeng yang sudah dikenal khalayak menjadi sesuatu yang beda dan pasti disukai.

    Aku mau buku ini pokoknya, selain karena ceritanya bagus, aku juga suka sama tampilan covernya. Pokoknya super menarik minat untuk membaca deh.

    Aku juga mau buku ini sebab aku mau mengoleksi serial magic ini. Dulu mermaid fountain karya dyah p. Rinni kan juga masuk serial ini. Dan seru juga tuh novel. Saya masih percaya kalau ink magic ini juga punya keistimewaan tersendiri, dan saya yakin saya pasti suka dengan keindahan yang disuguhkannya.

    Terima kasih.

  9. nama : ajeng yps
    akun twitter : @ajengyps
    kota tinggal. : majalengka
    – – –
    Apa alasan kenapa menginginkan buku ini?
    Untuk menambah koleksi novel, dan ingin membaca novel menarik yang satu ini. Jadi, semoga aja saya yang menang hehe 😀 kan kalau saya yang menang udah pasti saya baca dong, kalau sama yang lain mah belum tentu ._.v

  10. Nama: Rohaenah
    Twitter: @rohaenah1
    Kota: Jakarta
    Jawaban: saya ingin buku ini karena suka cerita fairy tale. Biasanya kisah seperti ini selalu selalu berakhir bahagia, dan saya sangat suka cerita yg happy ending.

  11. Nama: Puji Nur Aini
    Twitter: @pujina__
    Domisili: Banjarnegara

    Aku ingin buku ini:
    1. Inspirasi untuk tulisanku
    2. Untuk direview di blog baruku
    3. Tentu saja karena buku ini amat sangat menarik
    4. Pengen dong diucapin selamat menang buku ini, pengen didatengin mas mas kurir, pengen tanda tangan dikertasnya, pengen peluk peluk buntelannya, pengen upload abis menang GA!

    Semoga dapet bukunyaaaa.

  12. Nama : Humaira
    Akun Twitter : @RaaChoco
    Kota Tinggal : Purwakarta

    Berikan alasan kenapa menginginkan buku ini. Mudah kan?

    Aku tertarik banget karena ini novel retelling, yang ternyata diambil dari cerita The Ugly Duckling. Penasaran sama kisah persahabatan antara Milli dan Dilara, juga Reynand yang ada di hati mereka. Bagaimana kisah akhir mereka semua, tentang Milli yang menyukai teater, cinta segitiga dan persahabatan. Penasaran sama tinta ajaib dan diary milik ibunya Milli, kira-kira apa aja ya yang dituliskan Milli menggunakan Ink Magic??? Dan apa ya dampaknya bagi kehidupan Milli, juga memetik pelajaran berharga dari cerita ini. Selain itu juga buat menemani Mermaid Fountain di rak buku, cerita retelling yang baru aku punya masih berdiri sendirian di sana, belum ada pasangannya.

    So, penasaran banget sama keajaiban-keajaiban apa yang ada di buku ini, ditambah kavernya yang kece abis.

    Semoga beruntung 🙂 🙂

  13. nama: Aulia
    twitter: @nunaalia
    kota tinggal: Serang

    Berikan alasan kenapa menginginkan buku ini.

    Ada dua hal yg membuat aku tertarik dengan buku ini.
    Pertama, novel ini mengadaptasi sebuah dongeng yaitu The Ugly Duckling. Jadi penasaran bagaimana kisah dongeng itu dituangkan dalam cerita masa kini, dan menggunakan dunia remaja dengan segala permasalahan mereka yang tidak jauh dari keluarga, persahabatan, dan cinta dalam ceritanya.
    Kedua, unsur fantasi dalam ink magic yg juga menjadi judulnya membuat novel ini menjadi dobel menarik. Makin penasaran cerita fantasi apa yg akan disajikan dalam novel ini dengan tinta ajaibnya itu.

  14. nama: insan gumelar ciptaning gusti
    akun twitter: @san_fairydevil
    kota tinggal: surakarta

    Pertanyaannya adalah berikan alasan kenapa menginginkan buku ini.
    Karena awalnya aku kira ini semacam film Ink Heart gitu. Bedanya mungkin kalo disini mungkin karena ucapan dan bukannya tulisan. Tapi tetap aja, punya kekuatan kayak gitu keren. Dan aku pingin punya.
    Aku bilang, aku mau ke Tokyo ketemu Naruto, kali aja terwujud. ^^

  15. nama: Alfath F.R.
    akun twitter: @alfari_12
    kota tinggal: sukodono Jatim

    Alasan menginginkan buku ini:
    Pada review nya, mbak @lucktygs berpesan agar kita menekankan sikap perlu berhati-hati dalam apa yang pikirkan atau bahkan kita katakan dalam hati. Dikaitkan dengan judulnya ‘Ink Magic’, bisa diprediksi bahwa apa-apa atau kejadian yg menimpa tokoh utama berkaitan dengan kegiatan menulis dan terjadinya sesuatu setelah menulis (dalam cerita ini menggunakan media buku diary). Nah, saya tidak yakin apakah “magic” dalam judul melibatkan fantasi tingkat tinggi, atau mungkin sekedar terkuaknya rahasia buku ini oleh pihak lain. Nah disinilah mbak @luckytygs tidak menunjukkan secara gamblang apa itu “ink magic”, dan terasa samar-samar memberikan petunjuk kepada pembaca dari contoh kejadian yang juga pernah menimpa siswanya, namun saya tidak mau GR menebak-nebak bahwa prediksi saya benar sebelum membaca sendiri sampai akhir XD

    Terlepas dari tu semua, judul ini mengingatkan saya pada “Death note” (ada 3 versi movie, manga, dan anime), dan “W” dalam bentuk k-drama dan webtoon. saya teringat Light Yagami menggunakan ‘Death note’ untuk membunuh para penjahat dengan menuliskan nama target, sambil membayangkan wajah mereka pada lembaran buku Death note, disertai perkiraan waktu kematian dan akhirnya para target pun terbunuh. Begitu pula pada ‘W’ yang membuat saya sering berucap ‘wow..ngayal..wow..’ karena sang mangaka menggambar di atas tablet khusus yang dapat menjadikan gambar tersebut menjadi benda atau makhluk nyata. Tentunya kedua tokoh (pemegang buku death note dan tablet ajaib) ini mempunyai karakter yang unik, yaitu memiliki keinginan yang sangat kuat untuk mewujudkan apa yang ada dalam benaknya. Apalagi dilengkapi dengan ‘media’ yang ajaib, mereka mampu mewujudkan keinginan yang dipandang absurd bagi sebagian besar orang.

    Apapun bentuk ‘ink magic’ yang mampu membantu tokoh utama ini, mudah-mudahan saya beruntung untuk mendapatkan novel dalam giveaway kali ini 🙂

  16. nama: Alfath F.R.
    akun twitter: @alfari_12
    kota tinggal: sukodono Jatim

    Alasan menginginkan buku ini:
    Pada review nya, mbak @lucktygs berpesan agar kita menekankan sikap perlu berhati-hati dalam apa yang pikirkan atau bahkan kita katakan dalam hati. Dikaitkan dengan judulnya ‘Ink Magic’, bisa diprediksi bahwa apa-apa atau kejadian yg menimpa tokoh utama berkaitan dengan kegiatan menulis dan terjadinya sesuatu setelah menulis (dalam cerita ini menggunakan media buku diary). Nah, saya tidak yakin apakah “magic” dalam judul melibatkan fantasi tingkat tinggi, atau mungkin sekedar terkuaknya rahasia buku ini oleh pihak lain. Nah disinilah mbak @luckytygs tidak menunjukkan secara gamblang apa itu “ink magic”, dan terasa samar-samar memberikan petunjuk kepada pembaca dari contoh kejadian yang juga pernah menimpa siswanya, namun saya tidak mau GR menebak-nebak bahwa prediksi saya benar sebelum membaca sendiri sampai akhir XD

    Terlepas dari tu semua, judul ini mengingatkan saya pada “Death note” (ada 3 versi movie, manga, dan anime), dan “W” dalam bentuk k-drama dan webtoon. saya teringat Light Yagami menggunakan ‘Death note’ untuk membunuh para penjahat dengan menuliskan nama target, sambil membayangkan wajah mereka pada lembaran buku Death note, disertai perkiraan waktu kematian dan akhirnya para target pun terbunuh. Begitu pula pada ‘W’ yang membuat saya sering berucap ‘wow..ngayal..wow..’ karena sang mangaka menggambar di atas tablet khusus yang dapat menjadikan gambar tersebut menjadi benda atau makhluk nyata. Tentunya kedua tokoh (pemegang buku death note dan tablet ajaib) ini mempunyai karakter yang unik, yaitu memiliki keinginan yang sangat kuat untuk mewujudkan apa yang ada dalam benaknya. Apalagi dilengkapi dengan ‘media’ yang ajaib, mereka mampu mewujudkan keinginan yang dipandang absurd bagi sebagian besar orang. Apapun bentuk ‘ink magic’ yang mampu membantu tokoh utama ini, mudah-mudahan saya beruntung untuk mendapatkan novel dalam giveaway kali ini 🙂

  17. nama: Alfath F.R.
    akun twitter: @alfari_12
    kota tinggal: sukodono Jatim

    Alasan menginginkan buku ini:
    Pada review nya, mbak @lucktygs berpesan agar kita menekankan sikap perlu berhati-hati dalam apa yang pikirkan atau bahkan kita katakan dalam hati. Dikaitkan dengan judulnya ‘Ink Magic’, bisa diprediksi bahwa apa-apa atau kejadian yg menimpa tokoh utama berkaitan dengan kegiatan menulis dan terjadinya sesuatu setelah menulis (dalam cerita ini menggunakan media buku diary). Nah, saya tidak yakin apakah “magic” dalam judul melibatkan fantasi tingkat tinggi, atau mungkin sekedar terkuaknya rahasia buku ini oleh pihak lain. Nah disinilah mbak @luckytygs tidak menunjukkan secara gamblang apa itu “ink magic”, dan terasa samar-samar memberikan petunjuk kepada pembaca dari contoh kejadian yang juga pernah menimpa siswanya, namun saya tidak mau GR menebak-nebak bahwa prediksi saya benar sebelum membaca sendiri sampai akhir XD

    Terlepas dari tu semua, judul ini mengingatkan saya pada “Death note” (ada 3 versi movie, manga, dan anime), dan “W” dalam bentuk k-drama dan webtoon. saya teringat Light Yagami menggunakan ‘Death note’ untuk membunuh para penjahat dengan menuliskan nama target, sambil membayangkan wajah mereka pada lembaran buku Death note, disertai perkiraan waktu kematian dan akhirnya para target pun terbunuh. Begitu pula pada ‘W’ yang membuat saya sering berucap ‘wow..ngayal..wow..’ karena sang mangaka menggambar di atas tablet khusus yang dapat menjadikan gambar tersebut menjadi benda atau makhluk nyata. Tentunya kedua tokoh (pemegang buku death note dan tablet ajaib) ini mempunyai karakter yang unik, yaitu memiliki keinginan yang sangat kuat untuk mewujudkan apa yang ada dalam benaknya. Apalagi dilengkapi dengan ‘media’ yang ajaib, mereka mampu mewujudkan keinginan yang dipandang absurd bagi sebagian besar orang. Apapun bentuk ‘ink magic’ yang mampu membantu tokoh utama ini, mudah-mudahan saya beruntung untuk mendapatkan novel dalam giveaway kali ini 🙂

  18. Nama: Bety Kusumawardhani
    Twitter: @bety_19930114
    Domisili: Surakarta

    Jawaban: Saya menginginkan ink magic karena dalam setiap tinta yg tergores di buku ini menyimpan banyak sekali magic berupa nilai-nilai moral di kehidupan sehari-hari seperti tentang keluarga, cinta dan persahabatan yg mampu menyihir pembaca agar bisa menerapkannya di kehidupan nyata.

  19. nama: Mulya Saadi
    akun twitter: @Mulyasaadi_san
    kota tinggal: Yogyakarta
    Jawaban :
    Saya tertarik sama ide The Ugly Ducking. Memang banyak cerita yang temanya seperti dipaparkan di atas. Seorang heroin merasa dirinya jelek (atau memang segaja di setting jelek *jyah, indikatornya apa pulak) lalu jatuh cinta pada sosok hero yang populer. Dan review ini sukses membuat saya penasaran dengan kisah Mili. Meski saya lebih suka heroin yang jahat, but it’s okay lah membaca kisah Mili. Tema The Ugly Ducking memang dekat dengan keseharian kita. Mengikuti kisah Mili mungkin membawa diri sendiri untuk bisa menghargai orang lain.

  20. Esti
    @estiyuliastri
    Mjokerto

    Karna lagi butuh bacaan yg bisa kasih energi positif.
    Yg kuharapkan saat membaca novel ini, aku bisa merasakan berada di posisi Milli yg dipandang sebelah mata oleh kebanyakan orang.
    Tak bisa dipungkiri, kita sebagai manusia biasa, terkadang masih suka merasa ‘aneh’ jika melihat orang yg memiliki kekurangan fisik. Dan novel Ink Magic ini kuharapkan bisa mengetuk hati kita sebagai manusia.
    Novel ini menurutku juga dapat dijadikan alternatif bacaan yg bisa membawa dampak positif, kepada siapapun yg membacanya.
    Jadi aku ingin sekali berkesempatan membacanya :))

  21. Nama: Desita Wahyuningtias
    Twitter: @desitaw97
    Link share: https://twitter.com/desitaw97/status/803743321575149568
    Domisili: Solo
    Jawaban:
    Pertama aku sangat tertarik dengan judulnya. kata ‘magic’ adalah magnet tersendiri bagiku. Kedua aku penasaran bagaimana perubahan Milli setelah ia sadar bahwa ia juga menyukai Reynand. Karena biasanya perilaku orang jatuh cinta itu lucu. Apalagi kalo awalnya dia sama sekali enggak tertarik. Aduh, jadi inget seseorang deh.

  22. Nama: KHAERUNNISA
    Akun twitter : NhisaMinoz75
    Kota tempat tinggal: Kolaka, Sulawesi Tenggara.
    Jawaban: Karena novel ini adalah salah satu novel fantasy incaran aku, yang belum bisa aku beli.

  23. Nama : Mifta Rizky W
    AKun Twitter : @keyminoz
    Domisili : Gresik

    Jawaban ; Penasaran, karena seperti yg kak Luckty bilang karena pada dasarnya kita semua adalah The Ugly Ducking, nah aku juga ingin tau kisah Milli di novel ini berakhir seperti apa karena ada sentuhan magic juga jd bikin penasaran banget.

  24. Nama: SARI RAHMAWATI
    Account Twitter: @rie_bundaAzka
    Kota Tinggal: Bogor
    saya mau baca buku ini karena saya salah satu pengemar dongeng, penasaran dengan endingnya apakah akan happy ending layaknya dongeng2 pada umumnya 🙂 selain itu The ugly ducking biasa terjadi dalam kehidupan kita sehari-hari. Buku ini mengajarkan kita utk belajar mensyukuri apa yg kita miliki, agar kita tidak hanya fokus pada kekurangan kita saja. rasa syukur yang tidak sekedar kata-kata, bagaimana bersyukur secara konkret dalam semua kondisi dan situasi.

  25. Nama : Heni Susanti
    Twitter : @hensus91
    Kota Tinggal : Pati – Jawa Tengah

    Aku sudah baca draft awal Ink Magic waktu Mbak Ninna bagi-bagi untuk first reader, dan aku suka sekali dengan kisah yang dialami Milli. Sayangnya aku sample-nya cuma sampai Bab 3 pas Milli menemukan kotak peninggalan ibunya yang berisi surat-surat dan botol tinta.

    Dan misterinya dimulai seharusnya kan?

    Maka dari itu aku ingin sekali bisa membaca kelanjutan kisah Milli ini. Untuk menuntaskan rasa penasaranku yang sudah berlangsung tiga bulan lebih.

    Demikian dan semoga berkenan 🙂

  26. Elsita F. Mokodompit
    @sitasiska95
    Gorontalo
    Seperti yang kita tahu dalam hidup saat ini apalagi dunia perempuan, penampilan itu udah kayak nomor satu banget untuk diraih. Bukan apa-apa, meski punya skill, hanya sedikit yang bisa mengapresiasi jika nggak didukung oleh penampilan menarik. Kayak mau kerja di bank, kalo nggak cantik sulit untuk bersaing, padahal cantik bisa disiasati. Hidup Milli mungkin demikian, wajahnya membuat ia sulit meraih impiannya. Yang bikin aku pengin baca buku ini adalah aku mau tahu bagaimana perjuangan Milli, apakah ia dapat tetap bertahan dan meraih mimpinya atau justru menyerah di tengah impitan persaingan dalam hal siapa lebih cantik dari siapa. Dan tentu aja, karena ini fairy tale, aku jadi makin mauuu

  27. Nama : Setia Mulianingsih
    Twitter : @tiyas_10
    Domisi : Tegal, Jawa Tengah

    Saya ingin memiliki novel ini karena novel karya kak Ninna Rosmina ini recommended banget buat para pecinta buku, termasuk aku. Karena dibalik ceritanya yang bikin aku penasaran, setelah aku baca reviewnya didalam novel ini terselip hikmat dan nasehat yang sangat baik. Selain itu, novel ini juga mengangkat cerita dongeng, jujur saya belum pernah baca novel yang mengangkat cerita dongeng. Dan jujur juga saya belum pernah baca novel karya kak Ninna Rosmina.

  28. Tri Widi Wati
    @twidiw
    Tegal, Jawa Tengah.

    Kenapa pengen buku Ink magic?
    Karena dari sekilas ceritanya memang menarik, dan aku juga suka banget baca buku, apapun bukunya, apapun genrenya pasti aku baca.
    Selain itu juga aku lagi berusaha ngumpulin buku baik buku beli sendiri di toko maupun ikut giveaway kayak gini, lagi merintis perpustakaan kecil-kecilan…

  29. Nama: Lina Ernawati
    Twitter: @Linaernaw
    Domisili: Tangerang

    Karena saya sudah mengikuti blog tour + Giveaway ini diblog blog sebelumnya tapi belum menang dan diblog ini insyaa allah akan menjadi kesempatan saya untuk dapat novel ini. Dari awal baca judul sama sinopsisnya udah tertarik, inkmagic? Tinta ajaib? nah loh tinta ajaib ini perannya di dalam cerita inkmagic itu apa?.
    Novel ini juga kelihatannya mengandung banyak pelajaran. Setiap orang yang memiliki fisik sempurna pasti akan dihargai. Sedangkan yang memiliki fisik seperti milli pasti akan dianggap negatif dan dijauhi.
    Perjuangan milli dalam menjalani hidup juga patut untuk dijadikan motivasi, bahwasanya hidup seperti apapun dan dalam keadaan apapun patut kita syukuri. Karena semua sudah diatur porsinya sama allah.
    Novel ini tuh patut untuk dibaca, karena didalam novel ini ada kisah tentang percintaan, persahabatan, tentang perjuangan hidup dan sedikit sentuhan magic.

  30. Nama: Rizki Fitriani
    twitter: @Kikii_Rye
    kota tinggal: Sidoarjo
    jawaban:
    1. karena tertarik sama review yg dijabarkan kak Luckty
    2. cerita fantasi yg entah bagaimana membuat saya penasaran dg jalan cerita yg menceritakan Tinta ajaib.
    3. gagal buat ikutan di blog sebelumya.
    4. gadis sekolah yg lagi pusing mikirin uas, dan perlu refresh otak butuh bacaan ringan yg mengandung banyak pelajaran hidup
    5. gatau kenapa, pengeeeen banget punya novel ini, agar pertanyaan saya seputar jalan cerita Ink magic diotak saya terjawab dg benar
    wish me luck

  31. Nama: Ummi Haniefa
    Akun twitter: @ummi_hnf
    Kota tinggal: Samarinda, Kalimantan Timur

    Jawaban:
    Karena, setelah membaca review dari kak Luckty ini, sepertinya banyak nilai-nilai kehidupan yang dapat di ambil dari novel ini. Akhir-akhir ini, meskipun aku sedang berjuang buat ujian semester, tapi aku sempatkan untuk membaca novel. Dan novel yang kupilih ini adalah yang banyak mengandung nilai-nilai kehidupan. Bukan novel romance biasa yang sering aku baca. Barangkali, novel berjudul Ink Magic ini bisa menambah list buku yang ku baca.

    Wish me luck 🙂

  32. nama : Ikal harun
    twitter : @justikal
    kota tinggal : Gorontalo

    alasan saya menginginkan buku ini adalah karena sekilas buku ini merupakam perpaduan yang apik antara kisah hidup yang relevan namun tetap sarat akan motivasi hidup. sehingganha menambah semangat para pembaca untuk menapaki kehidupan.
    ditambah lagi dengan unsur magic yang ada pada cerita membuat buku ini semakin membuat saja penasaran akan alur serta plot ceritanya..
    karena saya juga tengah mengumpulkan referensi untuk naskah yang sementara saya susun, maka akan saya sangat beruntung kalau buku ini turut serta dalam refernsi buku saya nanti.

  33. Nama : Aziza Avita S
    Twitter : @azizaavita
    Domisili : Salatiga

    Saya ingin buku ini karena saya ingin koleksi novel supaya menambah pengetahuan saya untuk membuat novel, saya juga penasaran sama cerita yang sudah direview di atas 😊

  34. Nama : Tyas U Asri
    Twitter : @ash_rytii
    Kota : Purworejo

    “Takdir seseorang memang tidak bisa diprediksi. Ada yang terikat pada kota kelahiran seumur hidupnya, ada yang mengharuskannya merantau jauh dari tanah airnya”

    Sebenarnya gak suka-suka amat sama yang magic2an, tapi kayanya magic di novel ini beda deh sama yang aku maksud hehehe. Tertarik sama novel ini karena quote yang aku kutip tadi. Kenapa? Karena ada keinginan untuk merantau tapi sepertinya belum ada rezeki ke arah situ. Masih di butuhkan oleh keluarga kecilku di kampung. Semoga keajaiban itu benar-benar akan datang suatu hari nanti. Yey!

  35. Nama : Nikita Choirunnisa
    Twitter : @nikitachoirunn3
    Kota : Lampung Tengah

    “Kenapa menginginkan buku ini?”
    Karena aku penasaran.
    “Terus?”
    Pengen baca, deh.
    “Lah? Gitu doang, Mbak?”
    Ho’oh. Abis baca review-nya aku jadi penasaran sama si buruk rupa, Milli, dari mulai cerita sampe tamat. Ngapain aja coba dia? Mungkin barangkali aku bisa ambil setetes pelajaran dalam novel “Ink Magic” ini. 😏😏

  36. Nama : Rizky Tria Octasiana
    twitter : @Octannow_
    domisili : Brebes, Jawa Tengah

    Kenapa mau? Karna sebelumnya belum pernah baca novel karya si penulis. Lalu buat nambah koleksi novelku yang masih secuil. Dari review di beberapa blog sudah berhasil membuat aku terhipnotis sama cerita novel ini. Adaptasi dongeng The Ugly Duckling lalu dikembangkan ke permasalahan remaja, tema persahabatan & cinta memang sudah tidak asing dan sudah biasa terjadi di kehidupan nyata. Menariknya lagi diberi sentuhan magic. Aduh, aku penasaran banget sama ini novel -_-
    Ah, pastilah di novel ini banyak terselip pelajaran yang berharga yang bisa dipetik / diterapkan, apalagi si tokoh utama (katakanlah tidak sempurna karna ada bekas luka).
    Semoga berjodoh~ dari blogtour sebelumnya gagal mulu :v
    semoga bisa mengambil pembelajaran dari novel ini.

  37. Rini Cipta Rahayu
    @rinicipta
    Karangasem, Bali

    Sebelum mengenal berbagi cerita fiksi, saat kecil aku sudah mengenal dongeng dan sangat menyukainya. Dongeng menjadi awal kecintaanku terhadap karya fiksi terutama novel. Retelling story seperti pada novel ini punya hal yang menarik, menambah ketertarikanku jadi dua kali lipat. Aku ingin merasakan sensasi baru menikmati Si Itik Buruk Rupa versi dari mbak Ninna. Terima kasih 🙂

  38. Bintang Maharani
    @btgmr
    Palembang, SumSel

    Novel ini kan seperti ada unsur fantasinya karena tinta ajaib yang bisa mewujudkan harapan yang dituliskan. Sekilas saya jadi ingat salah satu film barbie hehe. Saya penasaran bagaimana penulis Indonesia membuat cerita dengan sentuhan fantasi itu menjadi kisah yang menarik 🙂

Leave a comment